Insannews.co.id – Cristiano Ronaldo berhasil menembus tiga besar daftar topskorer Liga Inggris 2021-2022 setelah mencetak hat-trick ke-60 dalam kariernya sebagai pesepak bola profesional.
Megabintang Manchester United itu mencetak hat-trick ke-60 ketika tampil pada laga kontra Norwich City yang termasuk dalam rangkaian pekan ke-33 Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, musim 2021-2022.
Pertandingan Man United vs Norwich City itu berlangsung di Stadion Old Trafford pada Sabtu (16/4/2022) malam WIB.
Di laga itu Cristiano Ronaldo mencetak hat-trick atau tiga gol dalam kurun 76 menit.
Baca juga: 4 Fakta Menarik Kemenangan Manchester United atas Norwich: Cristiano Ronaldo Cetak Rekor Fantastis
Dia menjadi penentu kemenangan Man United yang mampu mengakhiri laga dengan skor 3-2.
Dua gol balasan dari Norwich City dicetak oleh Kieran Dowell dan Teemu Pukki.
Seperti dilansir dari Opta Joe, Cristiano Ronaldo kini tercatat telah mencetak hat-trick ke-60 dalam kariernya sebagai pesepak bola profesional, baik saat membela klub maupun negara.
Cristiano Ronaldo juga berhasil mengukir gol ke-58 yang ia cetak melalui tendangan bebas langsung.
Pemain berjulukan CR7 itu mencetak gol tendangan bebas langsung ketika membobol gawang Norwich City untuk yang ketiga kalinya.
Setelah mencetak hat-trick ke-60, Ronaldo kini menduduki tiga besar daftar topskorer Liga Inggris musim 2021-2022.
#Daftar #Topskorer #Liga #Inggris #Cristiano #Ronaldo #Dekati #Son #Heungmin #dan #Mohamed #Salah
Sumber : jabar.tribunnews.com