Insannews.co.id – Inilah momen ketika Nagita Slavina meminta tolong Rafathar ketika berada di Singapura.
Keluarga RANS atau Raffi Ahmad dan Nagita Slavina sedang liburan di negeri tetangga, Singapura.
Di tengah liburannya itu, Nagita Slavina ingin meminta tolong Rafathar untuk membelikan minuman segar untuknya.
Seperti terekam pada momen yang diunggah Rans Entertainment pada Senin (13/6/2022).
Nagita Slavina dan para pegawainya sedang beristirahat di sebuah kamar hotel.
Tiba-tiba saja perempuan yang akrab disapa Gigi itu menginginkan minuman segar.
“Ih pingin yang seger-seger deh,” ungkap Nagita Slavina sambil mengusap tenggorokannya, dikutip pada Senin (13/6/2022).
Baca juga: Raffi Ahmad Rela Datangkan Arya Saloka Demi Kesembuhan Mami Popon : Mami Malu-malu
Nagita Slavina pun meminta tolong putranya, Rafathar, untuk membelikannya minuman segar.
“Gimana kalau sekarang mama minta tolong Aa aja,” kata Nagita Slavina.
“Kan biasanya mama minta tolong yang lain, boleh enggak mama minta tolong Aa beliin mama minuman yang segar-segar di 7 Eleven deket sini,” imbuh Nagita Slavina.
#Sulitnya #Nagita #Slavina #Minta #Tolong #Rafathar #Dibujuk #Pakai #iPhone #Beliin #Minuman #Singapura
Sumber : jabar.tribunnews.com